Terinspirasi dari kesulitan mendapatkan oleh-oleh yang khas dari Kota Bogor, pada tahun 2011 diciptakanlah Lapis Bogor Sangkuriang yang memberi warna baru pada kuliner oleh-oleh khas Bogor. Penggunaan Talas yang khas Bogor semakin menguatkan identitas Lapis Bogor Sangkuriang sebagai oleh-oleh khas kota Bogor. Lapis Bogor Sangkuriang merupakan pionir yang mengembangkan pasar kue Lapis.

Melanjutkan misi untuk menjadi pelestari makanan khas Nusantara, pada 2016 diluncurkanlah Lapis Kukus Pahlawan di Surabaya dan Lapis Botani di area Jadetabek yang juga segera menjadi pilihan oleh-oleh khas daerah masing-masing.

Pada tahun 2017, Bolu Susu Lembang diluncurkan di Bandung untuk menggebrak dominasi pilihan kuliner di Bandung dalam bentuk Bolu Kukus. Sementara, Bakpia Kukus Tugu Jogja diluncurkan di Yogyakarta dan menjadi merek fenomenal yang selalu dicari pelancong jika datang ke Jogja sebagai alternatif dari pilihan oleh-oleh modern.

Terakhir, pada tahun 2018, kota Malang pun menjadi tempat diluncurkannya Bolu Malang Singosari dengan citarasa Bolu Kukus berpadu dengan bahan-bahan khas Malang yaitu Telo Ungu dan Apel Malang.

Saat ini, inovasi dan renovasi terus dikembangkan baik dari sisi produk dan pelayanan untuk selalu melayani dan menyempurnakan yang Agrinesia berikan kepada para pelanggannya.

“To nurture the value of caring and sharing”

Become a prominent global company that facilitates people to share their compassion through

  • High quality innovative products yet affordable to most people
  • Caring and enthusiastic team in an innovative and creative
    working environment
  • Maximizing our shareholders value
  • Balancing our focus on Profit, People and Planet

Komitmen kami terhadap kualitas tidak hanya pada aspek produksi saja, melainkan serangkaian komitmen yang dimulai dari tahap paling awal dari pemilihan bahan baku hingga memastikan produk dapat dikonsumsi dengan oleh konsumen.

1.BAHAN BAKU

Untuk menghasilkan produk dengan citarasa terbaik, Agrinesia hanya menggunakan bahan-bahan baku dari pemasok internasional dan pemasok UKM setempat pilihan yang berkualitas yang telah memenuhi standarisasi ISO 22000 terkait dengan mutu dan sistem keamanan pangan. Kami juga memastikan bahwa produk kami halal dan memenuhi standar kualitas BPOM.

2.PROSES PRODUKSI

Agrinesia menerapkan kebijakan produksi yang berdasar pada Hazardous Analysis Critical Control Point (HACCP) untuk menjamin semua produk yang dihasilkan telah sesuai dengan prosedur, baik dari segi proses pembuatan maupun alat penunjang produksi.

3.DISTRIBUSI

Proses distribusi akhir memastikan kesegaran produk (masa kadaluarsa), traceability produk, serta pengiriman yang aman dan higienis ke seluruh daerah di Indonesia. Kami mengatur agar seluruh produk kami selalu dalam kondisi yang baik pada saat pendistribusian melalui pengaturan kondisi lingkungan dan kebersihan truk dan gudang. Prinsip First in First Out menjadi dasar dalam distribusi kami.

4.PELAYANAN KONSUMEN

Konsumen adalah prioritas kami. Melayani secara berkualitas dengan setulus hati merupakan salah satu cara dalam memberikan kebahagiaan untuk para konsumen Agrinesia. Kami selalu memastikan pelayanan di toko menjadi pengalaman yang menyenangkan dan selalu ada solusi terbaik dan mudah untuk kepuasan berbelanja konsumen.

5.KEPUASAN KONSUMEN

Kebahagiaan kami adalah melihat konsumen puas dan tersenyum dalam setiap gigitan produk Agrinesia. Informasi, Penanganan Keluhan dan Pelayanan setelah transaksi selalu tersedia untuk konsumen dan kami berkomitmen untuk selalu responsive dalam melayani.